Article Detail

Lomba Presentasi Pembelajaran dengan Menggunakan Boneka dan TI

Jumat, 31 Mei 2013  , dalam rangka untuk meningkatkan kualitas Pembelajaran khususnya dalam menggunakan media Boneka dan Teknologi Informasi, Yayasan Tarakanita Kantor Wilayah Tangerang menggelar lomba Presentasi Pembelajaran dengan Menggunakan Media Boneka dan Teknologi Informasi yang bertempat di Gedung SMA Tarakanita Gading Serpong. acara  dibuka langsung oleh Sr. Rosiana Susilo Astuti CB selaku Kepala Kantor Yayasan Tarakanita pada pukul 08.00 WIB.  

Dalam lomba ini diikuti oleh perwakilan para guru dari TK,SD, SMP, dan SMA Tarakanita Wilayah Tangerang dan Jakarta yang dibagai dalam 5 ketegori lomba yaitu :

Kategori A (Guru TK ) : Lomba presentasi pembelajaran dengan menggunakan boneka

Kategori B (Guru SD Kelas 1-3) : Lomba presentasi pembelajaran dengan menggunakan boneka

Kategori C (Guru SD Kelas 4-6) : Lomba presentasi pembelajaran dengan menggunkan media TI

Ketegori D (Guru SMP ) : Lomba presentasi pembelajaran dengan menggunakan media  TI

Ketegori E (Guru SMA) : Lomba presentasi pembelajaran dengan menggunkaan media TI

Panitia  bekerjasama dengan Universitas Multi Media  Nusantara, Binus Centre dan Laudate sebagai dewan Juri.

Peserta lomba mencapai 59 perwakilan guru,  sehingga pelaksanaan  lomba membutuhkan waktu yang  sangat panjang kurang lebih  9 jam. Walaupun begitu para peserta tetap semangat dan berantosias mengikuti lomba sampai selesai, hal ini terlihat dari wajah ceria dan bahagia ketika mereka bertemu dengan teman-teman peserta lomba.

“Para guru Tarakanita sangat luar biasa, kreatif dan menarik dalam mempresentasikan pembelajaran” ungkap salah satu Juri seusai lomba yang telah secara langsung menyaksikan kemahiran para guru Tarakanita dalam lomba tersebut.

Kurang lebih pukul 16.30 dengan diselingi pentas seni dari para peserta didik unit SD,SMP dan SMA Tarakanita Gading Serpong, para Pemenang lomba diumumkan dengan hasil sebagai berikut :

JUARA

NAMA

UNIT

KATEGORI

I

Tri Julita

TK Tarakanita 1

A

II

Francisca Endang Heru S

TK Tarakanita 1

A

III

Cicilia Dewi Wulandari

TK Tarakanita Gading Serpong

A

I

Maria Esti Purwani

SD Tarakanita Gading Serpong

B

II

Priscilla Sugiyanti

SD Tarakanita 4

B

III

Apollonia Asih Lestari

SD Tarakanita Citra Raya

B

I

Yufita, S.Psi

SD Tarakanita 1

C

II

Anastasia Apriliyanti Lestariningsih

SD Tarakanita 4

C

III

Caecillia Nanik Suryani

SD Tarakanita Citra Raya

C

I

Yunatan Aribawa

SMP Tarakanita 4

D

II

Anjar Dwi Astutiningsih

SMP Tarakanita Gading Serpong

D

III

F.X. Dwi Putranto

SMP Tarakanita 3

D

I

Yulianus Mistar Krisnanto

SMA Tarakanita 1

E

II

Rimeliasari

SMA Tarakanita 1

E

III

Rina Adityana, S.Pd

SMA Tarakanita 2

E

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment