Article Detail
Ibadat Awal Tahun Ajaran Baru 2023/2024 di KB-TK Tarakanita Gading Serpong
Tangerang, 17 Juli 2023 – KB-TK Tarakanita Gading Serpong menyelenggarakan ibadat awal tahun ajaran 2023/2024 di Aula TK Tarakanita Gading Serpong. Ibadat ini dipimpin oleh Rm. Diakon Ignasius Wahyu Paweling, Pr.
Rangkaian ibadat diikuti oleh seluruh peserta didik dari TK B, didampingi oleh para guru, serta dihadiri oleh para struktural Kantor Wilayah Yayasan Tarakanita yaitu Kepala Divisi Pendidikan, Bapak Ponco Wibowo, Kepala Bagian Personalia, Bapak Bambang Sudarmono, dan Kepala Bagian Umum, Ibu Rintyastini.
Dalam ibadat tersebut, Rm. Diakon Ignasius Wahyu Paweling, Pr., menyampaikan bacaan Injil yang diambil dari Injil Markus 10:13-16 yang menceritakan "Yesus memberkati anak-anak". Pengajaran dari bacaan Injil ini disampaikan dengan cara yang menarik, yaitu melalui cerita dan visualisasi gambar-gambar. Anak-anak tampak begitu tertarik dan antusias mengikuti cerita Injil tersebut, seakan-akan mereka ikut terbawa dalam peristiwa tersebut.
Setelah Rm. Diakon Ignasius Wahyu Paweling, Pr. selesai menceritakan kisah Injil, ibadat dilanjutkan dengan homili. Dalam homilinya, Rm. Diakon Ignasius Wahyu Paweling, Pr. mendekati anak-anak dan aktif berdialog dengan mereka. Antusiasme anak-anak dalam menjawab pertanyaan Rm. Diakon Ignasius Wahyu Paweling, Pr. menambah kemeriahan ibadat tersebut.
Mengakhiri Ibadat, Rm. Diakon Yudi memberikan berkat kepada seluruh anak-anak. Anak-anak dengan gembira menerima berkat tersebut satu per satu.
Kepala Sekolah KB-TK Tarakanita Gading Serpong, Ibu Bernadeta Dewi Ana, menyatakan bahwa ibadat ini diadakan sebagai wujud syukur atas ulang tahun ke-28 KB-TK Tarakanita Gading Serpong. Ibadah ini juga menjadi kesempatan untuk memohon berkat agar tahun ajaran 2023/2024 dapat berjalan lancar dan seluruh pelayanan kepada anak-anak dan orangtua dapat ditingkatkan lebih baik lagi.
Bapak Teguh Walyanto, salah seorang guru di sekolah tersebut, menambahkan bahwa ibadat kali ini dipimpin oleh sosok biarawan dengan tujuan agar anak-anak dapat lebih dekat dan mengenal peran serta kehidupan biarawan. Bapak Teguh berharap dari ibadat ini, muncul minat dan panggilan di hati beberapa anak untuk menjalani kehidupan sebagai pastor, suster, atau bruder di masa depan.
Ibadat awal tahun ajaran KB-TK Tarakanita Gading Serpong ini berjalan lancar. Semua anak-anak tampak senang dan penuh sukacita mengikuti setiap momen dalam ibadat tersebut. Semoga tahun ajaran yang baru ini membawa berkat dan semangat baru di tahuan ajaran 2023/2024.
-
there are no comments yet